Menu

Mode Gelap
Mayat Pria Asal Tasikmalaya Ditemukan Membusuk di Sungai Desa Kelumpang OKU OKU Bakal Dapat Tiga Bantuan Besar dari Kementerian Kebudayaan Museum Gua Harimau Diresmikan Fadli Zon, Jadi Museum Termodern dan Terbesar Kedua di Indonesia Menbud Fadli Zon Akan Resmikan Museum Canggih di OKU Tiga Pencuri Sawit di OKU Tertangkap Tangan Saat Angkut Hasil Curian ke Mobil Polres OKU Bongkar Jaringan Narkoba Lintas Provinsi, Amankan 1,5 Kg Ganja dan Tembakau Sintetis

Daerah

Penetapan Direksi Baru Bank Sumsel Babel, Pj Bupati OKU Optimistis Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah

Foto bersama.

Ogannews.com – Penjabat (Pj) Bupati Ogan Komering Ulu (OKU), M. Iqbal Alisyahbana, SSTP, MM, menyatakan optimisme tinggi atas rampungnya penetapan calon direksi untuk mengisi kekosongan di jajaran manajemen Bank Sumsel Babel. 

Penetapan ini menjadi hasil akhir dari Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) yang digelar pada 30 November 2024.  

“Kita bersyukur penetapan direksi Bank Sumsel Babel telah rampung. Harapan kami, bank milik daerah ini dapat bergerak lebih cepat di tahun 2025,” ujar Iqbal.  

Dalam rapat tersebut, dua nama calon direksi yang diusulkan berasal dari internal Bank Sumsel Babel, yaitu Festero M. Papeko dari Divisi Bank Sumsel Syariah dan Fasial Fahrurozi, mantan Kepala Divisi Pengembangan Produk dan Pemasaran. 

Kedua nama ini akan menjalani proses fit and proper test oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk memastikan kelayakan mereka menduduki posisi strategis tersebut. 

Iqbal menegaskan, kelengkapan struktur manajemen Bank Sumsel Babel akan mempermudah dewan direksi dan komisaris dalam menjalankan tugas yang diberikan para pemegang saham. 

Ia berharap bank ini dapat menjadi mitra strategis pemerintah daerah dalam mendorong perekonomian, khususnya bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).  

“Bank Sumsel Babel diharapkan mampu menjalankan fungsinya secara maksimal, terutama dalam mendukung pengembangan ekonomi kabupaten/kota di Sumsel dan Bangka Belitung,” tambahnya.  

Pj Gubernur Sumatera Selatan, Elen Setiadi, turut memberikan dukungan terhadap proses seleksi direksi ini. Ia menyebut, penetapan dua calon ini adalah langkah maju bagi Bank Sumsel Babel dalam meningkatkan daya saing dan inovasi layanan keuangan di daerah.  

“Setelah proses seleksi internal ini, kita serahkan kepada OJK untuk menjalankan tahapan berikutnya,” ujar Elen.  

Penetapan direksi baru ini diharapkan membawa angin segar bagi Bank Sumsel Babel untuk menghadapi tantangan di tahun mendatang. 

Dengan kelengkapan manajemen yang solid, bank milik daerah ini diproyeksikan dapat terus mendorong pertumbuhan ekonomi regional yang inklusif. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca juga

Mayat Pria Asal Tasikmalaya Ditemukan Membusuk di Sungai Desa Kelumpang OKU

20 Oktober 2025 - 16:47 WIB

OKU Bakal Dapat Tiga Bantuan Besar dari Kementerian Kebudayaan

20 Oktober 2025 - 12:00 WIB

Museum Gua Harimau Diresmikan Fadli Zon, Jadi Museum Termodern dan Terbesar Kedua di Indonesia

20 Oktober 2025 - 10:37 WIB

Menbud Fadli Zon Akan Resmikan Museum Canggih di OKU

17 Oktober 2025 - 17:31 WIB

Tiga Pencuri Sawit di OKU Tertangkap Tangan Saat Angkut Hasil Curian ke Mobil

16 Oktober 2025 - 16:04 WIB

Trending di Berita Utama